ULM Selenggarakan Seleksi MTQ Mahasiswa, Siapkan Perwakilan di Ajang Internasional
Banjarmasin – Universitas Lambung Mangkurat (ULM) menggelar seleksi Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa pada Kamis (26/9/2024) di Lecture Theater General Building ULM Banjarmasin. Seleksi ini digelar untuk menentukan perwakilan ULM agar bisa dibina dan dipersiapkan untuk mengikuti MTQ Mahasiswa Nasional 2025.
Sebanyak 81 mahasiswa terdaftar mengikuti seleksi MTQM tingkat universitas. Pada tahun ini, ULM membuka 4 cabang lomba, yaitu Tilawah, Tartil, Tahfidz (10,20, dan 30 Juz), dan Khat. Secara rinci, Ketua Pelaksana MTQM ULM melaporkan terdapat 19 peserta cabang Tilawah, 38 peserta cabang Tartil, Tahfidzh 10 juz 3 orang, Tahfidz 20 juz 4 orang, dan Tahfidz 30 juz 1 orang. Adapun cabang Khat terbagi 2 (dua), yakni Khat Dekoratif 3 orang dan Khat Kontemporer 9 orang.
Sebanyak 12 orang Dewan Hakim dihadirkan, di mana terdapat 3 Dewan Hakim untuk masing-masing cabang lomba. Rusdiansyah, M.Pd.I., selaku Ketua Pelaksana MTQM ULM menyampaikan bahwa seluruh Dewan Hakim dipilih dari pihak eksternal ULM.
“Diharapkan seleksi dilakukan secara transparan, suportif, dan bisa memilih yang terbaik. Keberadaan Dewan Hakim yang merupakan ahli juga diharapkan dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa,” ucap beliau.
Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan dan Alumni ULM, Dr. Muhammad Rusmin Nuryadin, S.E., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap para peserta MTQM ULM. Beliau menyampaikan bahwa seleksi dilakukan lebih awal agar pemenang seleksi ini nantinya dapat dibina lebih maksimal selama kurang lebih 1 tahun. Beliau menyampaikan ke depannya mahasiswa yang menjadi perwakilan ULM akan dibina untuk bisa mengikuti ajang MTQ Internasional.
Untuk mendukung berkembangnya prestasi mahasiswa di bidang agama Islam, Wakil Rektor III juga menyampaikan akan mendukung penuh kegiatan-kegiatan pengembangan keagamaan.
“Kegiatan keagamaan di mesjid tidak akan saya tolak proposalnya,” ucap beliau.
Melalui dukungan tersebut, Dr. Rusmin berharap dapat menguatkan identitas keislaman mahasiswa di era digital melalui Al-Qur’an, sesuai dengan tema kegiatan seleksi MTQ tersebut.
Previous post
Duo Mahasiswi FKIK ULM Juarai Lomba Esai Ilmiah Tingkat Nasional MEDDIPS 2024
Next post