EMPAT UNIVERSITAS KUNJUNGI ULM UNTUK BAHAS PENINGKATAN AKREDITASI
Banjarmasin, perkembangan serta peningkatan yang dilakukan oleh Universitas Lambung Mangkurat baik ditingkat program studi, fakultas maupun universitas dalam beberapa tahun ini membuat universitas tertua di Kalimantan ini semakin sejajar dengan universitas besar di Indonesia. Empat Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dari Universitas Mulawarman, Universitas Patimura, Universitas Tadulako dan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa melakukan kunjungan ke ULM, Jum’at (12/01/2018). Para Dekan FKIP beserta tenaga pengajar dari berbagai kampus ini melakukan kunjungan untuk mendiskusikan beberapa hal terkait dengan budaya mutu di perguruan tinggi dan juga akreditasi A di perguruan tinggi. Hal ini didasari dengan adanya komitmen dari masing- masing universitas untuk mengembangkan perguruan tinggi terutama mempunyai sasaran untuk peningkatan akreditasi.
Akreditasi merupakan indikator ukuran dari suatu perguruan tinggi yang bisa dipertanggung jawabkan kepada publik, kata Dekan FKIP ULM Prof. Dr. H. Wahyu, MS. Perguruan tinggi yang mempunyai akreditasi A tentunya memiliki pengelolaan yang baik, dan hal ini merupakan suatu pertanggung jawaban kepada mahasiswa, masyarakat dan orang tuanya. Prof. Dr. H. Wahyu, MS juga menambahkan akreditasi hanya merupakan sebuah output yang didapatkan, yang terpenting kita harus bisa membangun filosopi dari pengelolaan perguruan tinggi dan membangun budaya mutu yang dilakukan perguruan tinggi serta bagaimana implementasi untuk mewujudkannya. Kalau hal tersebut bisa dilakukan oleh sebuah perguruan tinggi maka akreditasi merupakan sebuah output yang didapatkannya, kata Dekan. Lebih lanjut beliau menyampaikan, akreditasi juga bukan merupakan sebuah beban, hal tersebut akan terjadi apabila budaya mutu yang dilakukan di perguruan tinggi belum menunjukan standarisasi. Perkembangan FKIP ULM selama beberapa tahun ini mengalami peningkatan yang pesat. Dalam 1 tahun terakhir FKIP berhasil meningkatkan status akreditasi 7 program studinya menjadi A seperti Pendidikan Sejarah, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Sosiologi dan Antropologi, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi serta Bimbingan Konseling. Hal ini diharapkan bisa menjadi semangat bagi program studi lain ataupun bagi universitas lain untuk juga bisa menigkatkan akreditasi di perguruan tingginya. (Humas ULM)